28 Oktober 2014

Wanita, Jilbab, dan Pakaian Muslim

http://store.rumahmadani.com/category/m-covered/
Jilbab, anda pasti tidak asing lagi dengan kain penutup aurat yang banyak dikenakan oleh sebagian kebanyakan wanita muslim. Jilbab yang dulunya dianggap tabu dan dinilai kurang modis, kini telah berubah menjadi sebuah tren yang banyak diminati oleh banyak orang. Sehingga wanita muslimah bisa menyelam sambil minum air, mereka bisa tampil modis dan semenarik mungkin dengan tampilan yang anggun sekaligus menjalankan perintah agama untuk menjaga aurat mereka.
Berbagai macam inovasi telah dilakukan oleh banyak produsen jilbab dengan tujuan untuk memperkenalkan jilbab kepada masyarakat luas sekaligus menambah penghasilan dari penjualan jilbab yang kiat meningkat setiap tahunnya.
Wanita memang lebih anggun ketika mereka memakai jilbab dan baju musim, terkesan lebih ‘’kalem”, cantik, dan tentunya lebih terjaga, itulah pandangan saya terhadap teman-teman musliah saya. Kain yang tak hanya menghiasi kepada dan menutup aurat, jilbab atau kerudung mempunyai kegunaan tak langsung yakni menjaga pemakainya dari hal-hal yang tak diinginkan dari beberapa laki-laki. Apabila jilbab dipadukan dengan baju muslim yang serasi, maka pesona kecantikan seorang wanita akan nampak luar dan dari dalam.
http://store.rumahmadani.com/category/ethica/         Saya sangat kagum dengan wanita yang benar-benar “berjilbab”, wanita yang tidak hanya memakai memakaikan” jilbab ke hatinya dan segala tingkah lakunya sehari-hari. Wanita yang akan memakai jilbab, harus benar-benar mempersiapkan mental mereka dan konsekuensi memakai penutup kepala tersebut. Sehingga alangkah baiknya, para orang tua mengenalkan anaknya mengenai pemakain jilbab sejak dini sehingga pada saat dewasa mereka akan siap “mengenakan” jilbab.


Irma