3 September 2013

Riasan Tipis Bikin Wanita Berhijab Makin Cantik


Hay ladies cantik tak perlu riasan tebal ya..
Mau tahu tips nya yuk baca artikel ini
Bagi kaum wanita riasan memang sangatlah penting apalagi untuk datang acara ya misalnya kencan sama pacar, ketemu calon mertua dll. Wanita bukan hanya dituntut harus piawai berbusana namun harus piawai juga dalam merias wajah ya ladies. Dalam hal riasan wajah, wanita yang menggunakan hijab, juga harus pandai mengkombinasikan warna yang sesuai dan cocok.
Bagi wanita berhijab, riasan wajah yang sederhana dan cenderung tipis sangatlah cocok. Pasalnya, itu akan membuat tampilan lebih cantik dan tetap terlihat santun meski menggunakan riasan wajah. Karena menggunakan riasan wajah terlalu tebal akan membuat wajah tampak seperti topeng.

Ingat ya ladies cukup yang simpel saja namun tetap menarik, enggak harus tebal-tebal kalau untuk wanita berhijab. Mengenai padu padan warna yang sesuai dan cocok bagi wanita berhijab. Sebenarnya tak berbeda dengan riasan pada umumnya. Daerah yang paling ditonjolkan tetap di area mata dengan dua kombinasi warna.

Penggunaan warna terang yang dikolaborasikan dengan hitam akan membuat riasan khususnya daerah mata akan lebih tajam jika pakai eyeliner salah satunya. Eyeliner sekarang sudah banyak jenisnya seperti Pensil, Liquid, Pencil Eyeliner, Gel dan Cake  hanya butuh sentuhan tangan ladies untuk memakainya. Dan yang belum handal memakai eyeliner tidak perlu khawatir ada eyeliner yang cocok dipakai untuk pengguna awal yaitu eyeliner Pensil ladies. Jadi ladies yang belum biasa menggunakan eyeliner bisa menggunakan eyeliner pensil untuk awalannya. Tapi ingat ya ladies memakai eyeliner jangan terlau tebal yang terpenting adalah mata simple namun tetap menarik dan indah dilihat.
Setelah merias wajah ladies juga harus pintar-pintar memilih busana yang sesuai  dan jangan lupa juga ladies tambahkan lipstik dengan warna yang natural ya jangan terlalu menyala.


Sekian dari saya apabila ada kekurangan dan kesalahan mohon maaf karena kesempurnaan hanyalah milik Allah SWT.


-Dwi-